Minggu, 22 Mei 2011

Cara Mempercepat Loading Windows

Ada banyak hal yang dapat Anda lakukan untuk mendongkrak sistem Windows XP anda untuk menjadi lebih cepat.
Salah satu yang efektif untuk mempercepat boot anda adalah dengan mengurangi beban boot-up. Jika urutan boot diatur hingga komputer Anda memeriksa CD drive dan port USB sebelum akhirnya boot dari hard drive, Anda menyia-nyiakan beberapa detik. Edit BIOS Anda sehingga komputer hanya mem-boot dari hard drive pertama. Tentu saja, jika Anda perlu untuk mem-boot dari CD Anda harus mengubah BIOS lagi, jadi jika Anda memerlukan CD atau USB drive sebagai boot, jangan mengubah setting ini.

Cara kedua, kurangi font Anda! Jika Anda penggemar font (walaupun mungkin kenyataannya jarang digunakan), silahkan kurangi font Anda. Gunakan font-font yang sering dipakai saja. Jika perlu, jika Anda memang senang mengkoleksi font, pindahkan saja font-font yang jarang dipakai ke directory lain. Atau buatkan folder khusus untuk font yang bisa Anda copy-kan ke folder fonts di windows jika diperlukan.
Cara ketiga, lakukan disk defragment secara rutin. Defrag, yang fasilitasnya tersedia dalam Windows XP Disk Defragmentation Tool ini berfungsi untuk mengurutkan letak-letak file Anda. Jika jarang di defrag, file Anda akan tersimpan dalam beragam cluster yang menyebabkan lamanya waktu pembacaan hard disk. Nah, untuk menyingkatnya. Silahkan defrag secara rutin.
Semoga bermanfaat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar